Kegiatan

SOSIALISASI dan MUSDES PROGRAM PERCEPATAN PENINGKATAN TATA GUNA AIR IRIGASI ( P3 TGAI )

TAHUN 2024 INI DESA KALIBARENG MENDAPATKAN PROGRAM P3 TGAI

 Kalibareng,desa.id Pemerintah Desa Kalibareng Kecanatan Patean Kabupaten Kendal melaksanakan sosialisasi dan Musyawarah Desa tentang program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi Kecil (P3-TGAI). Kegiatan yang dilaksanakan  pada Hari Jum'at tanggal 20 September tahun 2024, pukul 09 WIB bertempat di balai Desa Kalibareng Kecamatan Patean Kabupaten Kendal,

Acara sosialisasi dan musdes P3-TGAI dihadiri oleh Kepala Desa Kalibareng dan Perangkat Desa, Ketua BPD, Toga-Tomas RT/RW dan Kelompok tani se Desa Kalibareng dan Pendamping P3-TGAI.

 

Kepala Desa Kalibareng Bapak SUWANTO menyampaikan didalam sambutanya bahwa yang pertama mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah karena Program P3-TGAI ini merupakan salah satu program dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Sumber Daya Air (SDA).

 Ketua P3-TGAI ( TIRTO MAJU BARENG ) Bapak hartono menyampaikan bahwa rapat pada hari ini nantinya akan di bagi menjadi dua sesi, sesi pertama adalah sosialisasi program P3- TGAI dan Musyawarah Desa tentang penetapan dan pelaksanaan Program P3-TGAI.

 Tenaga Pendamping Masyarakat ( TPM ) menyampaikan bahwa, P3-TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi) merupakan program perbaikan, rehabilitasi atau peningkatan jaringan irigasi dengan berbasis peran serta masyarakat petani yang dilaksanakan oleh perkumpulan petani pemakai air (P3 A).

Adapaun  irigasi yang akan dialokasikan untuk Program P3-TGAI adalah irigasi To'aji yang beralamat Dusun Kalibareng Desa Kalibareng Kecamatan Patean Kabupaten Kendal, adapun data yang kami peroleh dari Kelompok tani Marsudi tani bahwa panjang saluran Irigasi To'aji mencapai 1000 M  dan mampu mengairi -+ 50 h sawah. dari panjang saluran irigasi To'aji  hanya 200 meter yang sudah Bagus sedangkan lainya  sudah Rusak, sehingga pada Musdes yang diselenggarakan pemerintah desa menetapkan bawha Irigasi To'aji akan dibangun tahun ini dengan Program P3- TGAI. dengan Anggaran RP. 190.000.000 ( seratus sembilan puluh juta rupiah)

Foto              : Agus P.

Warta           : Slamet Susilo

 

 

Share :

Cuaca Hari Ini

Kamis, 21 November 2024 16:44
Hujan Rintik-rintik
30° C 26° C
Kelembapan. 75
Angin. 1.95